Sabtu, 11 Februari 2023

Pendampingan Babinsa Koramil 411-12/GS dalam Kegiatan Verifikasi Calon Penerima BLT-DD tahun 2023


Majalah Saung Teritori

Keberadaan Babinsa selain dalam menjaga kondisi aman dan tertib di wilayah binaan, juga dilibatkan dalam setiap kegiatan sosial dan kemasyarakatan demi kesejahteraan warga binaannya.

Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 411-12/GS Kodim 0411/KM Serka Deon Pratama, sebagai Babinsa beliau juga dilibatkan dalam pendampingan kegiatan verifikasi Calon Penerimaan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa BLT-DD tahun 2023 yang dilakukan oleh Pihak Aparatur Kampung yang dipimpin Kakam Wonosari Kecamatan Gining Sugih Kabupaten Lampung Tengah beserta Pendamping  PKH, Pendamping Desa dan seluruh Kadus Kampung Wonosari. Sabtu (11/02/23)


Serka Deon Pratama mengatakan, kegiatan tersebut dalam rangka pendampingan tim verifikasi dalam mengecek warga Kampung Wonosari yang akan diajukan sebagai calon penerima BLT-DD tahun 2023 dengan mendatangi satu persatu rumah warga yang akan menerima bantuan, sesuai usulan dari masing-masing dusun.

Tujuannya adalah agar mengetahui dengan sebenarnya kondisi dan identitas warga yang menerima bantuan sehingga bantuan ini tepat sasaran, sesuai dengan ketentuan dari pemerintah pusat.

"Kegiatan ini untuk melihat langsung kondisi warga yang layak atau tidaknya sebagai calon penerima BLT-DD tahun anggaran 2023, diharapkan dengan kegiatan ini maka bantuan yang diberikan betul-betul tepat sasaran," jelasnya.


Menurutnya, bahwa dalam kegiatan tersebut Tim Verifikasi melakukan pengecekan secara teliti memeriksa warga yang diusulkan, sesuai tidaknya dengan kriteria dan petunjuk aturan dari pemerintah pusat.

"Kegiatan yang dilakukan dari pagi hingga siang hari ini berjalan dengan lancar. Dan hasilnya, warga calon penerima bantuan BLT-DD ini memang betul-betul memiliki kondisi yang sesuai dengan kriteria yang sudah ditetapkan oleh pemerintah," pungkasnya. (DL)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar