Majalah Saung Teritori. Masjid Ittihad Kodim 0411/LT kembali terdengar alunan dzikir, tahlil dan Pembacaan ayat-ayat Suci Al Quran pada Rabu 10 Oktober 2018. Tartil dan khitmad terjalin antara Imam dan Makmum sehingga membentuk irama khusyuk dalam pelaksanaannya. Doa bersama yang bertema "Dengan aparat pemerintah dan komponen masyarakat dan penggalangan dana untuk saudara saudara sebangsa dan setanah air yang tertimpa musibah bencana alam di wilayah Indonesia" dihadiri oleh Dandim 0411/LT Letkol Czi Burhannudin,S.E.M.Si., Ketua Persit KCK Cabang XXXI, Pabung Lamtim Mayor Kav Joko S, Para Perwira Staf, Danramil dan perwakilan anggota, ASN Kodim 0411/LT serta Camat Metro Selatan, Sekcam Metro Pusat dan beberapa masyarakat sekitar Makodim 0411/LT.
Dandim menambahkan "Jika kita selama ini dekat dengan pejabat saja sudah merasa tenang, renungkan, bila kita bersabar maka Allah lah yang langsung dekat dengan kita, sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang bersabar, jadi kesabaran dalam menghadapi ujian dan cobaan adalah salah satu syarat untuk bisa lebih mendekatkan Allah agar selalu menyertai kita"
Tidak lupa Dandim 0411/LT mengingatkan kembali untuk meluangkan kelebihan rezeki untuk membantu meringankan beban saudara-saudara yang sedang ditimpa musibah, karena hakekatnya manusia itu belum bisa membuktikan dirinya cinta kepada Tuhannya apabila belum bisa mencintai saudara-saudaranya.
Usai Sambutan, Pelda Badri selaku imam mulai mengirimkan hadiah berupa Surat Al Fatihah kepada Rasulullah SAW, Sahabat-sahabatnya, para pahlawan, saudara-saudara setanah air dilanjutkan membaca surat Yaasiin dan tahlil.
Acara ditutup dengan doa untuk ketabahan para korban bencana yang masih hidup, doa ketenangan dan ampunan doa bagi yang meninggal serta doa baldatun toyyibatun wa Robbun Ghofur untuk kejayaan NKRI. (DL)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar