Senin, 11 September 2023

Luar Biasa, Babinsa Kodim 0411/KM Wujudkan Ketahanan Pangan dari Limbah Pohon Sawit


Majalah Saung Teritori

Babinsa Kampung Sendang Rejo, Koramil 411-15/Kalirejo Kodim 0411/KM Sertu Een Setiyono memanfaatkan Tandan Kosong Kelapa Sawit (TKKS) sebagai sarana meningkatkan ekonomi keluarga sekaligus wujud pelaksanaan dari Program U|nggulan KASD Jenderal TNI Dr. H. Dudung Abdurachman, S.E., M.M., di bidang Ketahanan Pangan bertempat di Dusun 08 Kampung Sendang Rejo Kecamatan Sendang Agung Kabupaten Lampung Tengah. Senin (11/09/2023)

Sertu Een Setiyono memulai usaha ini sejak tahun 2022 di lahan seluas 500 M2 dengan modal awal Rp. 15.000.000,-. Saat diwawancarai, Babinsa Koramil 15/KR ini menjelaskan, "Dengan membeli limbah sawit yakni Tandan Kosong Kelapa Sawit (TKKS) kita estimasikan 1 truknya seharga Rp.750.000,- lalu kita permentasi selama 12 hari dan diuapkan selama 1 hari kita tinggal menunggu masa panen sekitar 13 hari kedepan, maka kami bisa bisa menghasilkan sekitar 2 sampai 60 kg jamur setiap kali panennya" ucapnya.

"Dan saat masa panen tersebut kita tidak lagi pusing memikirkan penjualannya, karena di wilayah kami ini sudah ada penampungnya yaitu Koperasi yang sudah menjalin kemitraan kepada para petani jamur sawit, saat ini jamur yang dipanen mereka ambil dengan harga Rp.22.000/Kg," jelasnya.


Di tempat terpisah, Danramil 15/KR, Kapten Czi Yatiman,S.I.P. mengatakan bahwa kegiatan Babinsanya dalam berbudi daya Jamur Tandan Kosong Kelapa Sawit, merupakan salah satu sarana komsos kreatif dan juga wujud dalam merealisasikan Program Unggulan Ksad Jenderal TNI Dr. H. Dudung Abdurachman, S.E., M.M. yang selalu diingatkan oleh Dandim 0411/KM Letkol Arh Rendra Febrandari Suparman,S.I.P. sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat di sekitarnya.

"Saat ini Babinsa kami, sudah berhasil mengajak sekitar 30 petani jamur di desa binaannya yaitu Kampung Sendang Rejo dan 200 petani jamur merang di wilayah Kecamatan Sendang Agung yang kesemuanya bersama-sama diwadahi oleh kemitraan Koperasi Petani Jamur Merang, semoga dengan kegiatan positif ini ekonomi masyarakat bisa semakin meningkat dan target Program Ketahanan Pangan dari bapak KASD Jenderal TNI Dr. H. Dudung Abdurachman, S.E., M.M. serta Pemerintah Pusat bisa tercapai," ucapnya.



Sementara itu Dandim 0411/KM Letkol Arh Rendra Febrandari Suparman,S.I.P. mengatakan, "Saya sangat mengapresiasi kegiatan Babinsa yang berdampak terdorongnya semangat masyarakat untuk meningkatkan penghasilan keluarga, semoga kegiatan baik seperti ini bisa juga diikuti oleh ibu-ibu Persit KCK Cabang XXXI dalam menggali potensi ibu-ibu warga binaan dimana suami mereka bertugas," pungkasnya. (DL)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar