Kamis, 21 September 2023

Babinsa Koramil 411-04/Trimurjo Hadiri Deklarasi Kampung Pengawasan Partisipatif Pemilu 2024


Majalah Saung Teritori

Mewakili Danramil Lettu Arh Rahmat M., Babinsa Koramil 411-04/Trimurjo Serma Legono menghadiri Deklarasi Kampung Pengawasan Partisipatif Pemilu 2024 di Kampung Tempuran Kecamatan Trimurjo Kabupaten Lampung Tengah. Kamis (21/09/23)

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Lamteng menggelar kegiatan Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif melalui Deklarasi Kampung Pengawasan Partisipatif tersebut dihadiri Bupati Lamteng Musa Ahmad yang diwakili oleh Asisten 1 Bidang Pemerintahan Kusuma Riyadi, Kapolres Lampung Tengah AKBP Andik Purnomo Sigit diwakili Siwas Polres Lamteng Aiptu Sukamto, Kabag Kesbangpol Lamteng, Ketua Bawaslu Propinsi Lampung diwakili Suhairi, Ketua KPU Lampung Tengah Irawan Indrajaya, Forkopimcam Trimurjo, Ketua Pawascam Kecamatan Trimurjo Fitriyani, S.Kom serta para tamu undangan.

Kegiatan yang dibuka oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Lampung Tengah Yuli Efendi diwakili oleh Harmono tersebut bertujuan untuk mempersiapkan Pemilu 2024 mendatang agar bisa maksimal dalam pengawasan.

“Untuk itu perlu peran serta seluruh stakeholder dan masyarakat dalam melakukan pengawasan agar terwujud Pemilu yang berintegritas dan terpercaya, guna melahirkan pemimpin yang tentunya juga berintegritas dan berkualitas untuk membawa kemajuan dan kemaslahatan kedepannya,” ujarnya.

“Semoga Pemilu 2024 tidak ada hoaks, politik uang, dan politik identitas. Mari sama-sama kita sukseskan pelaksanaan secara baik, benar dan berintegritas,” pungkasnya. 

Sementara itu sambutan Ketua Bawaslu Propinsi Lampung Iskardo P. Panggar yang diwakili Suhairi menjelaskan tentang tugas dan tanggung jawab dalam kelancaran Pemilu 2024 adalah tugas dan tanggung jawab bersama, "Memang benar untuk kabupaten Lamteng merupakan daerah rawan politik uang peringkat lima besar secara nasional yang telah dikeluarkan oleh Bawaslu RI, untuk itu kita harus segera mengantisipasinya sejak sekarang, semoga kedepannya Pemilu 2024 akan lebih baik lagi," pungkasnya. (DL)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar