Selasa, 02 Februari 2021

Pererat Hubungan TNI dan Anak Purnawirawan TNI, Anggota Koramil dan DPC Hipakad Kota Metro, Bergotong Royong Bangun Cucian Motor


Majalah Saung Teritori

Personel Koramil 411-01/Metro bersama Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Himpunan Putra - Putri Keluarga Angkatan Darat (HIPAKAD) Kota Metro bergotong - royong membuat tempat cucian motor di halaman belakang Koramil 411-01/Metro Jalan Jenderal Achmad Yani Kelurahan Iringmulyo Kota Metro, Senin (01/02/2021).

Kegiatan gotong - royong bersama ini dihadiri langsung oleh Komandan Koramil (Danramil) 411-01/Metro Kapten Arh Mukrim beserta anggota dan Ketua DPC HIPAKAD Kota Metro Budi Hartono beserta pengurus.


Danramil 411-01/Metro Kapten Arh. Mukrim saat dikonfirmasi mengatakan "Selain kegiatan rutin, kali ini kita melakukan gotong royong bersama DPC HIPAKAD Kota Metro membuat tempat cucian motor bersama", terangnya.

"Diharapkan tempat cucian motor ini dapat bermanfaat buat bersama, khususnya Anggota Koramil 411-01/Metro maupun Anggota HIPAKAD Kota Metro yang ingin mencuci kendaraan roda duanya, dengan ini tali silaturrahmi akan ssemakin erat", harapnya.

Ditempat yang sama Ketua DPC HIPAKAD Kota Metro Budi Hartono juga menerangkan, "Tujuan pembuatan tempat cucian motor ini dimaksudkan untuk kepentingan bersama, Anggota Koramil 411-01/Metro dan  anggota HIPAKAD Kota Metro akan semakin dekat dalam tali silahturahmi, diluar kegiatan protokoler, kami selaku anak dari purnawirawan TNI bisa terus berkunjung ke Markas Koramil, tak perlu waktu yang kusus, saat santaipun kami sewaktu-waktu bisa silaturrahmi ke Makoramil jika ingin mencuci kendaraan roda dua kami", tutupnya.(*).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar