Majalah Saung Teritori
Sekitar 150 Personel Kodim 0411/LT melaksanakan kegiatan Sholat Sunnah Istisqo' yang diimami oleh Pelda Subadri di Lapangan Apel Makodim 0411/LT Jl. Veteran Kel. Hadimulyo Barat Kec. Metro Pusat Kota Metro. Kamis (22/08)
Kegiatan Sholat Istisqo diikuti oleh Pabung Lampung Tengah Mayor Inf Bagus S., Perwira Staf dan Danramil Jajaran Kodim 0411/LT serta Prajurit dan PNS Kodim 0411/LT.
Pelaksaan Sholat Istisqo sebanyak 2 rakaat dilanjutkan dengan 2 Khutbah dan berdoa bersama untuk meminta hujan.
Adapun dalil pelaksanaan sholat sunnah ini adalah Maka aku katakan kepada mereka: “Mohonlah ampun kepada Tuhanmu, –sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun–,niscaya Dia akan mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat, dan membanyakkan harta dan anak-anakmu, dan mengadakan untukmu kebun-kebun dan mengadakan (pula di dalamnya) untukmu sungai-sungai” (QS. Nuh: 10-12).
Istisqo (memohon/meminta turunnya hujan) itu sendiri dibagi tiga bagian, yang paling ringan, yaitu doa tanpa shalat atau setelah shalat di masjid atau selain masjid, sendiri atau jamaah, Istisqo pertengahan, yaitu doa setelah shalat Jum’at atau shalat lainnya, ketika khutbah Jum’at atau khutbah yang lain, Istisqo yang paling utama adalah Istisqo dengan didahului shalat dua rakaat dan dua khutbah, dilakukan oleh muslim, baik musafir atau muqim, penduduk kampung atau kota. (DL)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar