Rabu, 06 Januari 2021

Kecamatan Metro Selatan Segera Bentuk Kampung Tangguh Covid 19


Majalah Saung Teritori

Babinsa Koramil 411-03/MS Sertu Hartadi menghadiri rapat Pembentukan Kampung Tangguh Covid 19 untuk wilayah Kecamatan Metro Selatan yang dipimpin oleh Camat Metro Selatan Juanda. Rabu (06/01/2021) 

Rapat tersebut dihadiri oleh Danramil 411-03/MS Kapten Inf Agus D. diwakili Peltu Suprayogi, Kapolsek Metro Selatan diwakili Kanit Binmas, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Metro Selatan, Lurah serta Ka Uptd Puskesmas Metro Selatan.  

Sebelumnya Gugus Tugas Penanggulangan Corona Virus Disease (Covid-19) Kota Metro sudah memberdayakan kampung tangguh mandiri penanggulangan penyakit di Kelurahan Tejoagung, Kecamatan Metro Timur, kini Kecamatan Metro Selatan mempersiapkan diri untuk membentuk Kampung Tangguh Covid 19 dengan tujuan memberikan edukasi kepada masyarakat tentang disiplin protokol kesehatan dan peduli untuk saling mengingatkan sesama warga guna memutus mata rantai penyebaran Covid 19.


Saat diwawancarai, menurut Sertu Hartadi, inti dari rapat tersebut adalah dengan terbentuknya Kampung Tangguh Covid 19 maka peran masyarakat akan semakin maksimal dalam hal saling mengingatkan tentang disiplin mematuhi protokol kesehatan.

"Dengan terbentuknya Kampung Tangguh Covid 19 di Kecamatan Metro Selatan, Kita semua berharap peran serta masyarakat. lebih mengena, karena sesama warga sudah memiliki hubungan emosional yang kuat, jadi mereka akan lebih luwes saat mengingatkan tetangganya untuk mematuhi protokol kesehatan," jelasnya. (DL)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar