Sabtu, 31 Desember 2022
Personel Kodim 0411/KM Bersinergi Duduki Pos PAM Terpadu di Wilayah Binaan
Jumat, 30 Desember 2022
Doa Bersama Kodim 0411/KM Jelang HUT Kodam II/Swj ke 77
Peringati HUT Kodam II/Sriwijaya yang Ke-77, Kodim 0411/KM Ziarah Ke TMP Kemala Nusantara
Kamis, 29 Desember 2022
“Kodam II/Sriwijaya Dihati Rakyat“ Tema HUT ke 77 Kodam II/Sriwijaya
Majalah Saung Teritori
Menyongsong Hari Ulang Tahun Kodam II/Sriwijaya yang ke-77 tepatnya pada tanggal 1 Januari 2023 mendatang, Kodim 0411/KM menggelar kegiatan Bakti Sosial Donor Darah di Aula Pamungkas dan pemberian santunan kepada Anak Stunting bertempat di Aula Serba Guna Pamungkas Makodim 0411/KM. Kamis (29/12/2022)
Dengan mengusung tema “Kodam II/Sriwijaya Dihati Rakyat“ yang memiliki tekad untuk mewujudkaan kepedulian TNI dalam rangka membantu meringankan kesulitan yang dihadapi masyarakat saat ini.
Dandim 0411/KM Letkol Inf Sihono,A.Md. didampingi Kasdim Mayor Inf Bagus Setiawan,S.Sos mengatakan, "Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT Ke-77 Kodam II/Swj, rangkaian dari kegiatan itu sendiri sudah ini kami laksanakan sejak hari Rabu 28 Desember 2022, dimana personel Kodim 0411/KM bersama masyarakat melaksanakan Karbak berupa kegiatan pembersihan aliran sungai Bunut, pembersihan lingkungan rumah ibadah, baik itu masjid maupun gereja di wilayah binaan Kodim 0411/KM" jelasnya.
"Dan pada hari ini, Kamis 29 Desember 2022 Kodim 0411/KM menggelar kegiatan Baksos Donor Darah bersinergi bersama PMI dan Poskesdim Kota Metro serta pemberian bingkisan dan uang tali asih kepada keluarga yang memiliki anak stunting, dan ini sejalan dengan loyalitas satuan kami dimana Bapak KSAD merupakan duta bapak asuh anak stunting Indonesia," lanjutnya.
Selain Dandim dan Kasdim tampak terlihat dalam kegiatan Ketua Persit KCK Cabang XXXI Dim 0411 Ny. Linda Sihono beserta pengurus, Pasiter Kapten Chb M. Taufiek, Pasipers Kapten Inf Sapji, Pasiintel Kapten Czi Yatiman, Pasiops Kapten Tri Yuli P., Danramil 09/SS Kapten Arh Mukrim, Danunit Letda Rahmat M serta Pasandi Letda Inf Yanedi. (DL)
Rabu, 28 Desember 2022
Atlet Renang Binaan Kodim 0411/KM Harumkan Nama Kota Metro Pada Porprov Lampung 2022
Kodim 0411/KM dan Seluruh Satuan Jajaran Kodam II/Swj Gelar Karya Bhakti Pembersihan Wilayah Binaan
Selasa, 27 Desember 2022
Kepala Staf Angkatan Darat berharap film Tegar dapat Aspirasi para prajurit TNI AD
Senin, 26 Desember 2022
Warga Dusun IV Kampung Wates Lamteng Bangga Kepada Babinsa Koramil 411-12/GS
Minggu, 25 Desember 2022
Personel Kodim 0411/KM dan Koramil Jajaran Bersinergi Melakukan Pengamanan Ibadah Natal 2022
Sabtu, 24 Desember 2022
Letkol Inf Sihono,A.Md. Sosok yang peduli kepada Veteran Pejuang Kemerdekaan
Majalah Saung Teritori
Komandan Kodim 0411/KM Letkol Inf Sihono,A.Md. didampingi Danramil 411-11/TB Kapten Inf Gunawan, Camat Terusan Nunyai Effendi Arbain,S.E.,M.M. dan Kakam Bandar Sakti Darno beserta Aparatur Kampung bersilaturrahmi ke kediaman mbah Ahmat yang merupakan salah satu Anggota Veteran TNI AD di Transad Kampung Bandar Sakti Dusun Bumi Asri RT 06 Kecamatan Terusan Nunyai Kabupaten Lampung Tengah, Jumat (23/12/22)
Saat melakukan silahturrahmi, selain mbah Ahmat hadir pula salah satu Veteran seperjuangan a.n. mbah Sabar, putra mbah Ahmat a.n. Ali, Babinsa Koramil 411-11/TB dan Keluar Besar FKPPI Bandar Sakti.
Pada kesempatan pertama, Dandim 0411/KM mendengarkan sejarah perjuangan kedua veteran tersebut yang kala berdinas dibawah naungan Kodam VII/Diponegoro kala itu. Bhakan kedua veteran tersebut dengan penuh semangat menceritakan perjuangan dalam mengawal Jenderal Besar TNI Soedirman saat bergerilya, salah satu veteran sempat menceritakan kisah suka duka memikul tandu sang jenderal.
Melihat kondisi rumah yang dinilai sudah kurang layak huni, Dandim 0411/KM langsung memanggil Danramil 11 dan segera merencanakan untuk melaksanakan bedah rumah. "Beliau adalah pejuang kemerdekaan, sepatutnya harus merasakan buah dari hasil perjuangannya, kami dari Kodim 0411/KM akan segera membedah rumah beliau agar lebih layak untuk dihuni," tegas Dandim.
"Kepada Danramil 11 segera rencanakan bedah rumah beliau dalam waktu dekat ini, dan kepada bapak Camat juga bapak Kepala Kampung serta warga sekalian, kami mengimbau agar kita semua mau berpartisipasi dalam kegiatan bedah rumah nanti," imbaunya.
Tidak lupa Dandim menambahkan, "Hari ini kita semua menikmati suasana yang merdeka, menikmati semua fasilitas kemudahan baik rasa aman dalam melaksanakan pendidikan, kemudahan dalam bertransportasi, menikmati perkembangan elektronik dan yang lainnya, semua ini bisa kita rasakan karena salah satunya buah pengorbanan para pejuang, kini kita sepatutnya bangga ada dua orang veteran pejuang di kampung kita, untuk itu dimana wajah kita apabila melihat beliau-beliau masih tinggal di rumah yang minim dari layak, padahal mereka telah menanam benih perjuangan dalam merebut kemerdekaan," pungkasnya.
Tak hanya berbicara, usai bersilaturrahmi, Dandim langsung memberikan bantuan kepada mbah Ahmat berupa bingkisan sembako serta 10 semen sebagai kekehnya niat untuk mebedah rumah beliau.
Selanjutnya Dandim meberikan bingkisan pula kepada mbah Sabar berupa paket sembako sebagai tanda awal silaturrahmi.
Sebelum meninggalkan kediaman mbah Ahmat, Danramil 411-11/TB mewakili Forkopimcam Bandar Sakti serta aparatur kampung dan warga melaporkan bahwa kediaman mbah Ahmat akan dibedah pada 29 Desember 2022 mendatang. (DL)
Jumat, 23 Desember 2022
Babinsa Koramil 11/TB Menerima Jamdan Danramil
Kamis, 22 Desember 2022
Memaknai Pancasila Melalui Gotong Royong dan Kebersamaan
Majalah Saung Teritori
Babinsa Koramil 411-12/Gunung Sugih Sertu Siswanto dan Koptu Jeri melanjutkan kegiatan bedah rumah Suwito dengan cara bergotong royong bersama 8 orang warga sekitar di Dusun III Kampung Wates Kecamatan Bumiratu Nuban Kabupaten Lampung Tengah. Kamis (22/12/22)
Suwito yang melihat rumahnya dibedah mengatakan, "Saya sangat berterima kasih kepada bapak Babinsa Koramil Gunung Sugih yang senantiasa mendampingi warga dalam kegiatan merehab rumah kami ini," ucapnya.
"Juga saya haturkan terima kasih kepada Aparatur Kampung Wates dan Baznas Lampung Tengah yang turut membantu kami sehingga saat ini pengerjaannya sudah sampai pada pemasangan bata merah," lanjutnya.
"Semoga dengan adanya program ini akan bermanfaat bagi warga masyarakat kampung kami, mulai dari rasa kepedulian sampai pada rasa nasionalisme yang memiliki wawasan kebangsaan dan juga rasa persatuan dan kesatuan yang tinggi," pungkasnya. (DL)